Kebakaran Pasar Sidayu Gresik, Sebanyak 200 Lapak Hangus Terbakar, Unit Kerja Kelolaan PKSS Aman Tidak Terdampak

Minggu, 30 Januari 2022 (14:13 WIB) Puskom PKSS Menginformasikan:

Kebakaran melanda Pasar Sidayu Gresik, pada Minggu (30/1/2022) pagi. Sebanyak 200 lapak pedagang ludes terbakar. Kerugian diperkirakan mencapai miliaran Rupiah. 

Dari informasi yang dihimpun, kebakaran mulai terdeteksi pada pukul 04.00 Wib. Saat itu api muncul di salah satu kios pedagang. Kemudian dengan cepat menyambar beberapa kios disampingnya. Dugaan sementara, penyebab kebakaran karena konsleting listrik. 

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarla) Gresik, Agustin Halomoan Sinaga mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun jumlah pedagang pasar yang terdampak ada sebanyak 526 orang. 

Sebanyak tiga mobil Damkar dikerahkan ke lokasi. Proses pemadaman sendiri tidak mudah. Petugas bisa menguasai api setelah beberapa jam kemudian. Ditambah media terbakar merupakan kios dan lapak, yang rata-rata terbuat dari bangunan kayu. 

“Kendalanya selama proses pemadaman kesulitan sumber air dan suplai air,” jelasnya. 

Kejadian di Pasar Sidayu ini menambah data kebakaran di Gresik selama bulan januari 2022. Dari data Damkarla sendiri, bulan ini sudah ada 9 kejadian kebakaran. Penyebabnya bervariasi. Naum rata-rata disebabkan karena konsleting listrik. 

Kondisi Unit Kerja Kelolaan PKSS

Hasil koordinasi Tim Puskom PKSS dengan Bapak Lidah Heriyanto (Chief Security PKSS Cabang Surabaya), tidak ada unit kerja yang terdampak pasca terjadinya kebakaran Pasar Sidayu Gresik pada Minggu (30/01) pagi tadi.

Bapak Lidah Heriyanto menginformasikan, unit kerja terdekat dengan lokasi pasar ada kantor BRI Unit Sidayu, KC Gresik. Jarak unit kerja dengan lokasi kebakaran sekitar 500 meter, dan kondisi kantor BRI Unit Sidayu sampai pada Minggu siang (30/01) masih terpantau aman kondusif.

Bapak Lidah Heriyanto menambahkan, petugas jaga shift pagi an. Agus Kumara (Satpam BRI Unit Sidayu) masih siaga, serta transaksi pada mesin ATM unit kerja juga masih tetap berjalan normal.

Demikian kami informasikan, terima kasih.

Sumber: SuaraJatim.id & Bapak Lidah Heriyanto (Chief Security PKSS Cabang Surabaya)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mitigasi Gempa Bumi

Tips Penting untuk Melindungi Diri dari Ancaman Gempa Megathrust

MITIGASI GEMPA BUMI