Gempa M 5,0 Guncang Kepulauan Sangihe Sulut, Tidak Berpotensi Tsunami


Minggu, 28 Agustus 2022 (15:32 Wib) Puskom PKSS Menginformasikan:

Gempa bumi berkekuatan magnitudo (M) 5,0 mengguncang Kabupaten Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara (Sulut). Gempa tidak berpotensi tsunami.

Informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) pada Minggu (28/8/2022). Gempa terjadi sekitar pukul 12.58 WITA.

BMKG dalam akun twitter resminya Minggu (28/08) menuliskan, gempa dirasakan magnitudo 5,0.

Lokasi gempa berada 162 kilometer barat laut Kecamatan Tahuna, Kepulauan Sangihe, Sulut. Dengan titik koordinat 5.07 lintang utara dan 125.48 bujur timur.

Kedalaman 115 kilometer, tidak berpotensi tsunami.

Hingga saat ini belum ada informasi resmi terkait dampak gempa yang terjadi. Termasuk ada atau tidaknya kerusakan maupun korban jiwa.


Demikian kami informasikan, terima kasih.

Sumber: detiksulsel, BMKG

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mitigasi Gempa Bumi

Tips Penting untuk Melindungi Diri dari Ancaman Gempa Megathrust

MITIGASI GEMPA BUMI