Massa Tolak UU Ciptaker di DPR Minta Ditemui Puan, Ancam Demo Besar
Massa mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi BEM SI melakukan unjuk rasa menolak UU Cipta Kerja (Ciptaker) di depan gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat. Mahasiswa meminta ditemui Ketua DPR Puan Maharani.
Korlap aksi tolak UU Ciptaker, Galih Riskiawan, Kamis (30/3/2023) menyampaikan mahasiswa meminta dua tuntutan, yakni mencabut UU Ciptaker dan meninjau ulang pasal-pasal bermasalah.
Galih menyebut ada banyak mahasiswa yang melakukan aksi menuntut dicabutnya UU Ciptaker. Massa tersebut, kata Galih, terdiri atas sejumlah kampus.
"Mahasiswa kurang lebih 1.000, dari 20 kampus yang datang," kata Galih.
Galih mengatakan demonstran menuntut agar Puan menemui mereka. Jika tak dipenuhi, dia mengaku akan membawa massa yang lebih besar.
"(Jika tak dipenuhi) kita akan turun kembali, dan akan datang dengan massa yang lebih banyak lagi," jelasnya.
Demikian kami informasikan terima kasih.
Sumber: detiknews
Komentar
Posting Komentar