Kebakaran Trans Studio Mall Makassar

 


Senin, 24 April 2023 (18:40 WIB) CMC PKSS menginformasikan: 

Kebakaran terjadi di suatu bagian di Trans Studio Mall Jl Metro Tanjung Bunga, Makassar, Senin (24/4/2023) sore.

Sekitar 15 menit lalu kejadiannya, asap hitam tiba-tiba muncul dari lantai dua di gedung baru," kata salah satu pengunjung yang dikonfirmasi tribun.

Belum diketahui pasti penyebab dan kronologi kebakaran.

Hanya saja, kata salah satu pengunjung, mengatakan kepulan asap hitam yang muncul membuat panik pengunjung lain.


Cara selamatkan diri saat kebakaran

Berikut cara menyelamatkan diri dari kebakaran dan tak terjebak dalam kobaran api.

Hak ini perlu diketahui lantaran kebakaran bukanlah sebuah kejadian yang bisa diprediksi.

Kebakaran merupakan peristiwa yang dapat terjadi kapan saja dan dimaan saja.

Peristiwa kebakaran terjadi mendadak dan begitu cepat.

Lalu bagaimana cara menyelamatkan diri jika terjadi kebakaran?


Berikut beberapa langkah menyelamatkan diri saat terjadi kebakaran.

1. Jangan panik

1. Jika kalian berada di gedung yang alami kebakaran, usahakan jangan panik!

2. Cobalah untuk tenang dan mencari sumber api.

3. Jika masih bisa dipadamkan, padamkan agar api tak semakin membesar.

4. Jika tidak, segera cari jalan keluar yang aman.

2. Evakuasi

1. Jika api tak bisa dipadamkan, maka carilah jalan keluar dan evakuasi diri.

2. Selamatkan juga semua orang atau anggota keluarga yang ada.

3. Biasanya jika kebakaran terjadi di sebuah gedung, akan ada pengeras yang memberikan petunjuk arah untuk penghuni gedung.

4. Namun jika tidak ada, ikuti petunjuk arah evakuasi yang biasa terpasang di dinding.

5. Satu hal yang harus diperhatikan adalah jangan keluar dari gedung menggunaan lift karena dikhawatirkan dapat berhenti mendadak saat kondisi darurat.

Selain itu, hindari terjebak keramaian.

Penyebab banyaknya korban kebakaran biasanya karena penghuni gedung yang fokus pada satu akses keluar gedung.

Penghuni gedung berdesakan dan terlanjur menghirup asap kemudian pingsan.

Sebaiknya jika terjebak keramaian, usahakan mencari jalan lain, bisa dengan ke ujung ruangan, lorong atau tangga.

3. Matikan kompor dan listrik jika menyala

1. Jika alarm kebakaran berbunyi, jangan terburu-buru keluar dari ruangan.

2. Biasanya kebakaran terjadi akibat hubungan arus pendek listrik, sehingga sebaiknya matikan atau lepaskan peralatan listrik.

3. Kemudian amankan dokumen yang dirasa penting.

4. Cara lindungi diri

1. Saat menyelamatkan diri dari kebakaran, lindungi diri sendiri.

2. Jika jalan keluar harus melewati api, tutup kepala dan badan dengan kain atau selimut basah.

3. Balut tangan saat memegang pintu atau keluar lewat jendela.

4. Jika ada asap, merangkaklah karena udara bersih ada di bawah dan gunakanlah penutup hidung.

5. Jika baju Anda terkena api, rebahkan tubuh ke tanah dan berguling untuk mematikan api.

5. Segera meminta bantuan

1. Jika kalian sudah menyelamatkan diri dan keluar dari rumah atau gedung, cobalah minta bantuan.

2. Segera minta bantuan atau telepon petugas pemadam kebakaran.




Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mitigasi Gempa Bumi

Tips Penting untuk Melindungi Diri dari Ancaman Gempa Megathrust

MITIGASI GEMPA BUMI