Peringatan Dini BMKG Gelombang Tinggi Hari Ini 27 November 2023, Laut Natuna Utara Capai 4 Meter
Senin, 27 November 2023 (11:00 WIB) CMC PKSS menginformasikan:
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis peringatan dini gelombang tinggi Senin (27/11/2023), hari ini.
Waspada tinggi gelombang mencapai 4 meter dan berpeluang terjadi di Laut Natuna Utara.
Kecepatan angin tertinggi terpantau di Selat Malaka, Perairan Lhokseumawe, Laut Natuna Utara, Perairan Anambas – Natuna, dan Laut Natuna.
Berikut kondisi laut di beberapa perairan Indonesia hari ini, Senin (27/11/2023):
A. Area Perairan Bergelombang Tinggi (2,50 - 4,0 Meter)
- Laut Natuna Utara
B. Area Perairan Bergelombang Sedang (1,25 - 2,50 Meter)
- Selat Malaka Bagian Utara
- Perairan Utara Sabang
- Perairan Barat Kep. Mentawai
- Perairan Barat P. Enggano
- Perairan Barat Lampung
- Samudra Hindia Barat Sumatra
- Selat Sunda Bagian Barat Dan Selatan
- Perairan Selatan Banten Hingga Jawa Barat
- Samudra Hindia Selatan Banten Hingga Jawa Timur
- Perairan Kep. Anambas Hingga Kep. Natuna
- Perairan Kep. Subi - Serasan
- Laut Natuna
- Perairan Utara Kep. Sangihe Hingga Kep. Talaud
- Samudra Pasifik Utara Halmahera - Papua Barat
Himbauan BMKG
Sebagai informasi tambahan, BMKG juga merilis saran keselamatan yang perlu diperhatikan terkait gelombang tinggi.
- Perahu nelayan (kecepatan angin lebih dari 15 knot dan tinggi gelombang di atas 1,25 m);
- Kapal tongkang (kecepatan angin lebih dari 16 knot dan tinggi gelombang di atas 1,5 m);
- Kapal feri (kecepatan angin lebih dari 21 knot dan tinggi gelombang di atas 2,5 m);
- Kapal ukuran besar seperti kapal kargo/kapal pesiar (kecepatan angin lebih dari 27 knot dan tinggi gelombang di atas 4.0 m).
Demikian kami informasikan, terima kasih.
Sumber: Tribunnews/BMKG
Komentar
Posting Komentar