Gunung Lewotobi Laki-laki Meletus Pagi Ini, Abu Mengarah ke 5 Desa
Gunung Lewotobi Laki-laki di Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT) kembali meletus pada Rabu (19/6/2024) pukul 07.13 Wita.
Erupsi ini terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 37 mm dan durasi sekitar 3 menit 47 detik.
Tinggi kolom abu teramati lebih kurang 300 meter di atas puncak sekitar 1.884 meter di atas permukaan laut.
"Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah barat daya dan barat," ujar Kepala Pos Pemantau Gunung Api (PGA) Lewotobi Laki-laki, Herman Yosef Mboro, Rabu.
Pada sisi barat, desa yang perlu mewaspadai dampak abu vulkanik yakni Desa Pululera, Desa Hokeng Jaya, dan Desa Klatanlo. Sedangkan pada sisi barat daya terdapat Desa Persiapan Padang Pasir dan Desa Boru.
PGA Lewotobi Laki-laki juga melaporkan pada Rabu pukul 00.00 Wita-06.00 Wita teramati tiga kali letusan dengan tinggi 200-400 meter dan warna asap kelabu.
Secara visual gunung jelas. Asap kawah bertekanan lemah teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal dan tinggi 200-400 meter di atas puncak kawah.
Selain gempa letusan terjadi 21 kali gempa vulkanik dangkal dengan amplitudo 3.7-6.6 mm, durasi 7-12 detik, dan tiga kali vulkanik dalam dengan amplitudo 3.7-11.8 mm, S-P 1-2.3 detik, durasi 11-12 detik.
Himbauan BMKG
Masyarakat yang terdampak hujan abu diharapkan memakai masker atau penutup hidung dan mulut untuk menghindari bahaya abu vulkanik pada sistem pernapasan.
Kondisi Unit Kerja Kelolaan PKSS
Menindaklanjuti adanya informasi Gunung meletus tersebut, CMC PKSS masih melakukan penelusuran informasi kepada PKSS Cabang Kupang, terkait kemungkinan dampak kerusakan yang dialami.
Demikian kami informasikan, terima kasih.
Sumber: Kompas, Kepala Pos Pemantau Gunung Api (PGA) Lewotobi Laki-laki, Herman Yosef Mboro
Komentar
Posting Komentar