Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2024

Prakiraan Cuaca BMKG Kamis 1 Februari 2024: Semarang dan Makassar Waspada Hujan Seharian

Gambar
Kamis, 01 Februari 2024 (06:30 WIB) CMC PKSS Menginformasikan: Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memberikan informasi prakiraan cuaca di 33 kota besar di Tanah Air, Kamis (1/2/2024). Di bulan Februari 2024, berdasarkan prakiraan cuaca BMKG, sejumlah wilayah di Indonesia dilanda hujan. Meskipun begitu, prakiraan cuaca BMKG memperlihatkan, ada juga beberapa wilayah yang masih terlihat cerah. Berikut ini prakiraan cuaca, Kamis (1/2/2024) yang telah dirangkum dari situs resmi BMKG: 1. Banda Aceh Pagi: Cerah Siang: Cerah Berawan Malam: Cerah Dini Hari: Cerah Berawan 2. Denpasar Pagi: Cerah Berawan Siang: Cerah Berawan Malam: Berawan Dini Hari: Hujan Ringan 3. Serang Pagi: Berawan Siang: Hujan Sedang Malam: Berawan Dini Hari: Cerah Berawan 4. Bengkulu  Pagi: Cerah Berawan Siang: Hujan Lebat Malam: Berawan Dini Hari: Cerah Berawan 5. Yogyakarta Pagi: Berawan Siang: Hujan Sedang Malam: Berawan Dini Hari: Berawan 6. Jakarta Pusat Pagi: Berawan Siang: Berawan Malam: Berawan Dini

Kali Cipinang Meluap, RW 02 Rambutan Jaktim Kebanjiran

Gambar
Rabu, 31 Januari 2024 CMC PKSS Menginformasikan: Wilayah RT 012 dan RT 004 di RW 02 Kelurahan Rambutan, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur, kebanjiran, Rabu (31/1/2024).  Ketua RT 012 Arif (50) mengatakan, banjir disebabkan luapan Kali Cipinang. "Ini banjirnya karena memang sudah lama, karena belum ada penanganan di Kali Cipinang. Adapun, hujan sudah mengguyur wilayah RW 02 sejak Selasa (30/1/2024) pukul 22.00 WIB sampai Rabu pukul 06.30 WIB.  Ditambah lagi, wilayah yang lebih tinggi seperti RT lainnya di RW 02, serta Cijantung, Cibubur, dan Depok, juga hujan.  Sehingga, banjir sudah menggenangi wilayah RT 012 dan RT 004 sejak sekitar pukul 04.00 WIB.  Ketinggian banjir di dua RT sama karena berada di dataran yang lebih rendah. Sekitar pukul 04.00 WIB, banjir menggenang sampai sekitar 1 meter.  Sementara itu, di jalan utama yakni Jalan Hadidji, ketinggiannya hanya sekitar 50 sentimeter.  Demikian kami informasikan, terima kasih Sumber: Kompas.com

Demo Apdesi Ricuh, Massa Bakar Spanduk hingga Lempar Batu ke Gedung DPR

Gambar
  Rabu, 31 Januari 2024 CMC PKSS Menginformasikan: Demo massa Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) di depan DPR memanas.  Massa membakar spanduk hingga melemparkan batu ke dalam kompleks gedung DPR RI, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Pusat. Pantauan detikcom di lokasi, Rabu (31/1/2023) massa melakukan orasi sejak pagi. sejumlah massa aksi terlihat membakar spanduk persis di depan pagar utama gedung itu. Diketahui sejumlah perwakilan Apdesi telah diterima masuk ke dalam gedung DPR untuk melakukan audiensi perihal tuntutannya.  Namun hingga kini, baik anggota DPR RI maupun perwakilan yang tadi masuk belum tampak keluar dari gedung untuk menemui massa aksi.   Demikian kami informasikan, perkebangan situasi akan kami sampaikan. Sumber: Detiknews

Jalan Raya Cakung-Cilincing Banjir

Gambar
  Rabu, 31 Januari 2024 CMC PKSS Menginformasikan: Hujan deras yang mengguyur wilayah DKI Jakarta mengakibatkan terjadinya banjir di ruas Jalan Raya Cakung-Cilincing (Cacing), Jakarta Utara, Rabu (31/1/2023). Hujan yang mengguyur sejak Selasa (30/1/2024) malam hingga pagi tadi juga menyebabkan banjir di area pergudangan kontainer Temas Line Depo Cakung. Menurut data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), hingga pukul 08.00 WIB hari ini, banjir di Jalan Raya Cakung-Cilincing tingginya mencapai 20 sentimeter.  Sementara, sejauh pengamatan Kompas.com di lokasi, ketinggian air mencapai betis orang dewasa atau sekitar 30 sentimeter.  Beberapa petugas dari PPSU Kecamatan Cilincing sudah bersiaga di lokasi dan siap membersihkan sampah ketika air sudah surut.  Hingga pukul 10.30 WIB, banjir sudah mulai surut dan aman bagi pengendara. Demikian kami informasikan, terima kasih Sumber: Detiknews

Pintu Air Pasar Ikan Siaga 2, Sembilan Wilayah Jakarta Berpotensi Terdampak

Gambar
  Selasa, 30 Januari 2024 CMC PKSS Menginformasikan: Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta melaporkan kenaikan tinggi muka air di Pintu Air Pasar Ikan, Jakarta Utara.  Pintu Air Pasar Ikan berstatus siaga 2 atau Siaga. Pintu Air Pasar Ikan mulai siaga 2 pada Selasa (30/1/2024) sejak pukul 11.00 WIB. Namun, kondisi siaga 2 masih bertahan hingga saat ini. Dalam laporan BPBD, ketinggian muka air mencapai 203 cm dengan kondisi cuaca di sekitar lokasi gerimis. Setidaknya terdapat sembilan daerah yang berpotensi berdampak banjir, yaitu Kamal Muara, Kapuk Muara, Penjaringan, Pluit, Ancol, Kamal, Marunda, Cilincing, dan Kalibaru. BPBD melakukan sejumlah langkah antisipasi, mulai dari menyebarkan informasi di media sosial hingga pemberitahuan kepada camat dan lurah. Berdasarkan data pemantauan posko dari Dinas Sumber Daya Air per pukul 12.00 WIB, pintu air Marina dilaporkan siaga 3. Sementara pos pantau atau pintu air lainnya berstatus normal (siaga 4).  Berikut rinciannya: - K

Polda Metro Kerahkan 11 Ribu Personel Jaga TPS Pemilu

Gambar
Selasa, 30 Januari 2024 CMC PKSS Menginformasikan: Polda Metro Jaya menggelar apel pengecekan pasukan dalam rangka perbantuan tugas untuk pengamanan tempat pemungutan suara (TPS).  Sebanyak 11.385 personel nantinya akan disebar ke seluruh TPS di wilayah hukum Polda Metro Jaya. Suyudi mengingatkan kepada personel agar tidak meremehkan situasi di lapangan. Dia meminta seluruh personel melaksanakan tugas sesuai pembagian tugas yang diberikan. Kita juga perlu mengantisipasi potensi gangguan Kamtibmas sebelum, pada saat, dan setelah perhitungan suara dilakukan.  Demikian kami informasikan, terima kasih Sumber: Detiknews

Update Informasi Tinggi Muka Air di Wilayah DKI Jakarta dan Sekitarnya 30 Januari Januari 2024

Gambar
  Selasa, 30 Januari 2024 CMC PKSS Menginformasikan: Berdasarkan informasi yang dirilis dari laman resmi Dinas Sumber Daya Air (SDA) Pemprov DKI Jakarta. Berikut update laporan Tinggi Muka Air (TMA) di sejumlah pintu air : 1. Lokasi Pengamatan: Bendung. Cibalok - Gadog Sungai/Kali: Ciliwung                         Tinggi Air (Cm): 62 Status: Normal 2. Lokasi Pengamatan: Bendung. Katulampa (Hulu) Sungai/Kali:Ciliwung                    Tinggi Air (Cm): 21 Status: Normal 3. Lokasi Pengamatan: PS. Depok                               Sungai/Kali: Ciliwung                Tinggi Air (Cm): 99 Status: Normal 4. Lokasi Pengamatan: PA. Manggarai Sungai/Kali: Ciliwung                 Tinggi Air (Cm): 637 Status: Normal 5. Lokasi Pengamatan: PS. Krukut Hulu                       Sungai/Kali: Krukut                 Tinggi Air (Cm): 62 Status: Normal 6. Lokasi Pengamatan: Pompa Cideng                       Sungai/Kali: Cideng Siantar                Tinggi Air (Cm): 21 Status

Prakiraan Cuaca BMKG Selasa 30 Januari 2024: Surabaya dan Jakarta Waspada Hujan Petir

Gambar
Selasa, 30 Januari 2024 (07:30 WIB) CMC PKSS Menginformasikan: Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memberikan informasi prakiraan cuaca di 33 kota besar di Tanah Air, Selasa (30/1/2024). Di bulan Januari 2024, berdasarkan prakiraan cuaca BMKG, sejumlah wilayah di Indonesia dilanda hujan. Meskipun begitu, prakiraan cuaca BMKG memperlihatkan, ada juga beberapa wilayah yang masih terlihat cerah. Berikut ini prakiraan cuaca, Selasa (30/1/2024) dari situs resmi BMKG: 1. Banda Aceh Pagi: Cerah Siang: Cerah Berawan Malam: Cerah Dini Hari: Cerah 2. Denpasar Pagi: Cerah Berawan Siang: Berawan Malam: Cerah Berawan Dini Hari: Berawan 3. Serang Pagi: Berawan Siang: Hujan Ringan Malam: Berawan Dini Hari: Hujan Ringan 4. Bengkulu  Pagi: Berawan Siang: Hujan Ringan Malam: Hujan Ringan Dini Hari: Berawan 5. Yogyakarta Pagi: Hujan Ringan Siang: Hujan Sedang Malam: Hujan Ringan Dini Hari: Cerah Berawan 6. Jakarta Pusat Pagi: Hujan Ringan Siang: Berawan Malam: Hujan Petir Dini Hari: Hujan

Tarif Penyebrangan Dermaga Eksekutif Merak-Bakauheni Naik per 1 Februari 2024, Ini Rinciannya

Gambar
Selasa, 30 Januari 2024 (01:35 WIB) CMC PKSS Menginformasikan: PT. ASDP Indonesia Ferry (Persero) akan menerapkan penyesuaian tarif angkutan pada layanan Dermaga Eksekutif Pelabuhan Penyeberangan Merak dan Bakauheni mulai Kamis (1/2/2024) pukul 00.00 WIB.  Corporate Secretary ASDP Shelvy Arifin mengatakan penyesuaian tarif tersebut untuk meningkatkan pelayanan angkutan penyeberangan, keselamatan, dan keamanan pelayaran.  Penyesuaian tarif itu juga dilakukan demi menjaga kelangsungan industri angkutan penyeberangan dan peningkatan daya saing dengan moda lain sekaligus untuk memenuhi standar pelayanan minimum.  Penyesuaian tarif layanan kapal ekspres ini mengacu pada Surat Menteri Perhubungan Republik Indonesia Nomor: PR.302/4/16 PHB 2023 tanggal 15 November 2023 tentang Persetujuan Penyesuaian Tarif Jasa Kepelabuhanan Pada Layanan Dermaga Eksekutif Pelabuhan Penyeberangan Merak dan Bakauheni PT ASDP Indonesia Ferry (Persero).  Sejalan dengan penyesuaian tarif, ASDP mengharapkan agar ope

Turun ke Level Siaga, Pemkab Belum Putuskan Perpanjangan Masa Tanggap Darurat Erupsi Lewotobi

Gambar
Senin, 29 Januari 2024 (21:00 WIB) CMC PKSS Menginformasikan: Status Gunung Lewotobi Laki-laki sudah diturunkan dari level IV awas ke level III siaga.  Pemerintah Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), belum memutuskan perpanjangan masa tanggap darurat erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki.  Pemkab Flores Timur menetapkan masa tanggap darurat bencana erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki sejak 1 Januari-14 Januari 2024.  Kemudian diperpanjang hingga 24 Januari 2024. Lalu, diperpanjang lagi hingga 31 Januari 2024.  Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Flores Timur, Hironimus Lamawuran mengatakan, meski status gunung Lewotobi Laki-laki sudah turun ke level siaga, tetapi belum ada keputusan terkait perpanjangan status tanggap darurat bencana.  Hironimus berjanji akan menyampaikan informasi terkait status tanggap darurat, apabila sudah ada keputusan resmi.  Jumlah pengungsi korban erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki sebanyak 6.275 jiwa.  Pengungsi yang tinggal di kamp pengungsian sebanyak 2.777 j

Jabodetabek Diprediksi Diguyur Hujan Hingga Awal Februari

Gambar
Senin, 29 Januari 2024 (10:52 Wib) CMC PKSS Menginformasikan: Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan hujan akan terus terjadi hingga awal Februari 2024. Hujan ini terjadi di beberapa wilayah di Indonesia termasuk Jabodetabek. Deputi Bidang Meteorologi BMKG Guswanto, Senin (29/1/2024) menginformasikan, kondisi tersebut dipicu oleh aktivitas Monsun Asia serta potensi seruakan dingin. Aktivitas ini mempengaruhi peningkatan massa udara basah di wilayah Indonesia bagian barat dan selatan ekuator. Di samping itu, masih aktifnya gelombang ekuator Rossby dan Kelvin di sekitar wilayah Indonesia bagian tengah serta terbentuknya pola belokan dan pertemuan angin yang memanjang di selatan ekuator akibat penguatan angin Monsun Asia juga turut memicu pembentukan awan hujan. Kondisi yang demikian, kata dia, menimbulkan peluang hujan dengan intensitas sedang hingga lebat dari 29 Januari hingga 1 Februari 2024 di wilayah Provinsi Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, K

Prakiraan Cuaca BMKG Senin 29 Januari 2024, Bandung dan Banjarmasin Waspada Hujan Petir

Gambar
Senin, 29 Januari 2024 (07:35 WIB) CMC PKSS Menginformasikan: Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memberikan informasi prakiraan cuaca di 33 kota besar di Tanah Air, Senin (29/1/2024). Di bulan Januari 2024, berdasarkan prakiraan cuaca BMKG, sejumlah wilayah di Indonesia dilanda hujan. Meskipun begitu, prakiraan cuaca BMKG memperlihatkan, ada juga beberapa wilayah yang masih terlihat cerah. Berikut ini prakiraan cuaca, Senin (29/1/2024) dari situs resmi BMKG: 1. Banda Aceh Pagi: Cerah Berawan Siang: Hujan Sedang Malam: Cerah Berawan Dini Hari: Cerah Berawan 2. Denpasar Pagi: Berawan Siang: Berawan Malam: Berawan Dini Hari: Hujan Ringan 3. Serang Pagi: Hujan Ringan Siang: Hujan Sedang Malam: Berawan Dini Hari: Berawan 4. Bengkulu  Pagi: Berawan Siang: Hujan Ringan Malam: Cerah Berawan Dini Hari: Berawan 5. Yogyakarta Pagi: Cerah Berawan Siang: Hujan Sedang Malam: Berawan Dini Hari: Berawan 6. Jakarta Pusat Pagi: Hujan Ringan Siang: Cerah Berawan Malam: Cerah Berawan Dini

Prakiraan Cuaca Ekstrem Besok, Senin 29 Januari 2024: Lampung, Jakarta, Jogja Potensi Hujan Lebat

Gambar
Minggu, 28 Januari 2024 (23:55 WIB) CMC PKSS Menginformasikan: Berikut prakiraan cuaca besok, Minggu (29/1/2024), menurut informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG). Dikutip dari bmkg.go.id, Sumatera secara umum hujan ringan, namun Lampung, Sumatera Selatan, Bengkulu, Sumatera Barat, Jambi, Bangka-Belitung, Riau, Kepulauan Riau, Sumatera Utara, Aceh berpotensi hujan sedang. Jawa secara umum hujan ringan, namun Jawa Barat, Banten berpotensi hujan sedang, Jawa Timur, Jawa Tengah berpotensi hujan lebat. Bali, NTB, NTT secara umum hujan ringan, namun Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Bali berpotensi hujan sedang. Kalimantan secara umum hujan ringan, namun Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara berpotensi hujan sedang, Kalimantan Tengah, Kalimantan Barat berpotensi hujan lebat. Sulawesi secara umum hujan ringan, namun Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah berpotensi hujan sedang. Maluku dan Papua secara umum huj

Update Informasi Tinggi Muka Air di Wilayah DKI Jakarta dan Sekitarnya Minggu 28 Januari 2024

Gambar
Minggu, 28 Januari 2024 (21:00 WIB) CMC PKSS Menginformasikan: Berdasarkan informasi yang dirilis dari laman resmi Dinas Sumber Daya Air (SDA) Pemprov DKI Jakarta. Berikut update laporan Tinggi Muka Air (TMA) di sejumlah pintu air : 1. Lokasi Pengamatan: Bendung. Cibalok - Gadog Sungai/Kali: Ciliwung                         Tinggi Air (Cm): 68 Status: Normal 2. Lokasi Pengamatan: Bendung. Katulampa (Hulu) Sungai/Kali:Ciliwung                    Tinggi Air (Cm): 28 Status: Normal 3. Lokasi Pengamatan: PS. Depok                               Sungai/Kali: Ciliwung                Tinggi Air (Cm): 124 Status: Normal 4. Lokasi Pengamatan: PA. Manggarai Sungai/Kali: Ciliwung                 Tinggi Air (Cm): 636 Status: Normal 5. Lokasi Pengamatan: PS. Krukut Hulu                       Sungai/Kali: Krukut                 Tinggi Air (Cm): 66 Status: Normal 6. Lokasi Pengamatan: Pompa Cideng                       Sungai/Kali: Cideng Siantar                Tinggi Air (Cm)

Minggu Siang, Gunung Merapi Keluarkan Awan Panas Guguran Sejauh 1.500 Meter

Gambar
Minggu, 28 Januari 2024 (15:20 WIB) CMC PKSS Menginformasikan: Gunung Merapi mengeluarkan awan panas guguran sejauh 1.500 meter pada Minggu (28/1/2024).  Guguran itu meluncur ke barat daya atau arah Kali Bebeng.  Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) Agus Budi Santoso dalam laporan tertulis, Minggu (28/01/2024) mengatakan, guguran awan panas terjadi pada pukul 13.11 WIB tercatat dengan amplitudo maksimal 21 mm. Durasi awan panas guguran tercatat 143.84 detik.   Sampai dengan saat ini Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) masih menetapkan status aktivitas Gunung Merapi pada Siaga.   Masyarakat diimbau untuk menjauhi daerah bahaya yang direkomendasikan. Potensi bahaya saat ini berupa guguran lava dan awan panas pada sektor selatan-barat daya meliputi Sungai Boyong sejauh maksimal 5 kilometer, Sungai Bedog, Krasak, Bebeng sejauh maksimal 7 kilometer.  Pada sektor tenggara meliputi Sungai Woro sejauh maksimal

Prakiraan Cuaca Jakarta Minggu 28 Januari Berawan Sepanjang Hari Diselingi Hujan Ringan

Gambar
  Minggu, 28 Januari 2024 CMC PKSS Menginformasikan:  Simak prakiraan cuaca Jakarta hari ini, Minggu (28/1/2024) sebelum beraktivitas di luar rumah. Dikutip dari laman bmkg.go.id, cuaca Jakarta dan Kepulauan Seribu dari pagi hingga siang hari cenderung berawan atau mendung tipis, diselingi hujan ringan. Bagi yang hendak beraktivitas pada akhir pekan diharap mempersiapkan diri dengan baik. Memasuki sore hari sebagian wilayah tetap berawan hingga malam hari, namun hujan ringan sudah tak ada. Menurut BMKG, suhu udara cukup adem, berkisar 24 hingga 29 derajat celcius, sehingga terasa panas, dengan kelembaban 75-90 persen. Untuk lebih lengkapnya,  Berikut cuaca Jakarta hari ini, Minggu (28/1/2024) berdasarkan pantauan BMKG : Jakarta Barat Pagi: Hujan ringan Siang: Hujan ringan Malam: Berawan Dini Hari: Berawan Jakarta Pusat Pagi: Hujan ringan Siang: Berawan Malam: Berawan Dini Hari: Berawan Jakarta Selatan Pagi: Berawan Siang: Hujan ringan Malam: Berawan Dini Hari: Berawan Jakarta Timur Pag

BMKG: Wilayah Kep. Riau Berpotensi Angin Kencang pada Minggu, 28 Januari 2024

Gambar
  Sabtu. 27 Januari 2024 CMC PKSS Menginformasikan:  Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah merilis peringatan dini cuaca ekstrem besok, Minggu (28/1/2024). Dikutip dari laman resmi BMKG, terdapat 28 wilayah yang berpotensi hujan lebat yang dapat disertai hingga angin kencang. Sementara itu, wilayah Kepulauan Riau berpotensi angin kencang. Inilah beberapa wilayah yang berpotensi hujan dan hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir hingga angin kencang. Minggu, 28 Januari 2024 Wilayah yang berpotensi hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang: Aceh Sumatera Utara Sumatera Barat Riau Bengkulu Jambi Sumatera Selatan Kep. Bangka Belitung Lampung Banten Jawa Barat Jawa Tengah DI Yogyakarta Jawa Timur Bali Nusa Tenggara Barat Nusa Tenggara Timur Kalimantan Barat Kalimantan Tengah Sulawesi Utara Gorontalo Sulawesi Tengah Sulawesi Barat Sulawesi Selatan Sulawesi Tenggara Maluku Utara Papua Barat Papua Wilayah yang berpotensi hujan yang dapat disertai kil

Waspada Gelombang Tinggi pada 27-28 Januari 2024, Ini Daftar Wilayahnya

Gambar
Sabtu, 27 Januari 2024 (10:20 WIB) CMC PKSS Menginformasikan: Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini adanya gelombang tinggi di sejumlah perairan Indonesia periode 27 Januari 2024 pukul 07.00 WIB hingga 28 Januari 2024 pukul 07.00 WIB.  Penyebab gelombang tinggi Dilansir dari laman resmi, potensi gelombang tinggi di sejumlah perairan di Indonesia dapat terjadi karena adanya pola angin di wilayah Indonesia bagian utara dan timur.  Untuk kecepatan angin tertinggi terpantau ada di Perairan Manokwari, Laut Natuna Utara, dan Laut Arafuru.  BMKG mengimbau agar masyarakat lebih memperhatikan keselamatan, terutama untuk yang sedang berlayar di lautan.  Adapun risiko tinggi dapat mengancam keselamatan pelayaran bagi:  Perahu nelayan (kecepatan angin lebih dari 15 knot dan tinggi gelombang di atas 1.25 meter)  Kapal tongkang (kecepatan angin melebihi 16 knot dengan tinggi gelombang di atas 1.5 meter)  Kapal ferry (kecepatan angin melebihi 21 knot dengan

Update Informasi Tinggi Muka Air di Wilayah DKI Jakarta dan Sekitarnya Sabtu 27 Januari 2024

Gambar
Sabtu, 27 Januari 2024 (09:10 WIB) CMC PKSS Menginformasikan: Berdasarkan informasi yang dirilis dari laman resmi Dinas Sumber Daya Air (SDA) Pemprov DKI Jakarta.  Berikut update laporan Tinggi Muka Air (TMA) di sejumlah pintu air : 1. Lokasi Pengamatan: Bendung. Cibalok - Gadog Sungai/Kali: Ciliwung                         Tinggi Air (Cm): 65 Status: Normal 2. Lokasi Pengamatan: Bendung. Katulampa (Hulu)   Sungai/Kali:Ciliwung                    Tinggi Air (Cm): 26 Status: Normal 3. Lokasi Pengamatan: PS. Depok                               Sungai/Kali: Ciliwung                Tinggi Air (Cm): 103 Status: Normal 4. Lokasi Pengamatan: PA. Manggarai Sungai/Kali: Ciliwung                 Tinggi Air (Cm): 684 Status: Normal 5. Lokasi Pengamatan: PS. Krukut Hulu                       Sungai/Kali: Krukut                 Tinggi Air (Cm): 30 Status: Normal 6. Lokasi Pengamatan: Pompa Cideng                       Sungai/Kali: Cideng Siantar                Tinggi Air (C

Prakiraan Cuaca Sabtu 27 Januari 2024, Info BMKG Ini Wilayah Waspada Hujan Petir

Gambar
  Jumat, 26 Januari 2024 CMC PKSS Menginformasikan: Simak prakiraan cuaca dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) untuk di sejumlah wilayah Indonesia. Berdasarkan BMKG, ada wilayah yang diperkirakan berpotensi terjadi hujan. Cek apakah wilayah Anda mengalami potensi cuaca buruk hujan petir. Sejumlah kota besar diprediksi mengalami hujan. Ada kalanya sebelum keluar rumah untuk mengecek kondisi cuaca. Sebelum memulai aktivitas besok, cek prakiraan cuaca dari BMKG pada Sabtu 27 Januari 2024. Di bulan Januari 2024, berdasarkan prakiraan cuaca BMKG, sejumlah wilayah di Indonesia dilanda hujan. Meskipun begitu, prakiraan cuaca BMKG memperlihatkan, ada juga beberapa wilayah yang masih terlihat cerah. Berikut ini prakiraan cuaca, Sabtu (27/1/2024) yang telah dirangkum dari situs resmi BMKG: 1. Banda Aceh Pagi: Cerah Berawan Siang: Hujan Sedang Malam: Cerah Berawan Dini Hari: Berawan 2. Denpasar Pagi: Berawan Siang: Berawan Malam: Hujan Ringan Dini Hari: Hujan Ringan 3. Serang P

Aktivitas Gempa Guguran Gunung Lewotobi Cenderung Meningkat, Waspada Awan Panas

Gambar
Jumat, 26 Januari 2024 (16:10 WIB) CMC PKSS Menginformasikan: Aktivitas gempa guguran Gunung Lewotobi Laki-laki di Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT) cenderung meningkat selama beberapa hari terakhir.  Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) mencatat pada Jumat (26/1/2024), hingga pukul 12.00 Wita, gunung tersebut mengalami 20 kali gempa guguran.  Kemudian, tiga kali gempa low frekuensi, satu kali embusan, enam kali tektonik jauh, tiga kali vulkanik dalam, satu kali vulkanik dangkal, dan lima kali fase banyak atau hybrid.  Sementara itu pada periode 16 Januari-22 Januari 2024, PVMBG mencatat, ada 227 kali gempa letusan atau erupsi, 40 kali gempa awan panas guguran, 480 kali gempa guguran.  Kemudian, 29 kali gempa harmonik, 3 kali gempa tremor non-harmonik, 844 kali gempa low frequency, 3 kali gempa vulkanik dangkal, 12 kali gempa vulkanik dalam, 2 kaki tektonik lokal, 2 kali tektonik jauh, tremor menerus dengan amplitudo 2.9 - 47.3 mm, dominan 47.3 mm.  Ke

Ada Penyempitan Jalan Imbas Proyek JPO di Jl S Parman Mulai Malam Ini

Gambar
Jumat, 26 Januari 2024 (15:30 WIB) CMC PKSS Menginformasikan: Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta menyiapkan rekayasa lalu lintas (lalin) di sekitar Jalan S Parman, Jakarta Barat.  Rekayasa lalu lintas disiapkan karena ada penyempitan jalan akibat proyek jembatan penyeberangan orang (JPO). "Sehubungan dengan pembangunan jembatan penyeberangan orang connecting Neo Soho, Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta melakukan rekayasa lalu lintas," kata Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo dalam keterangan, Jumat (26/1/2024). Syafrin mengatakan lokasi pembangunan JPO berada di Jalan S Parman sisi barat. JPO itu akan menghubungkan JPO yang sudah ada ke sisi jalan area Neo Soho. Berikut jadwal pengerjaan dan dampaknya ke lalu lintas:  26 sampai 27 Januari 2024 Pukul 23.00-04.00 WIB pengerjaan penurunan balok akan menyebabkan penyempitan ruas jalan dari empat lajur menjadi dua lajur 27 Januari 2024 Pukul 06.00-22.00 WIB pengerjaan penyambutan balok akan menyebabkan peny