Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2022

inopharm Resmi Masuk Daftar Vaksin Booster, Berikut 6 Jenis Vaksin COVID-19 yang Dipakai di RI

Gambar
Selasa, 01 Maret 2022 (00:30 WIB) Puskom PKSS menginformasikan: Vaksin Sinopharm telah resmi ditambahkan dalam regimen vaksin booster di Indonesia. Dengan demikian ada 6 jenis regimen vaksin booster yang digunakan di Tanah Air.  Keenam regimen vaksin COVID-19 tersebut antara lain : Sinovac AstraZeneca Pfizer Moderna Janssen (J&J)  Sinopharm Ada dua mekanisme dalam pemberian dosis vaksinasi booster, yakni melalui Homolog dan Heterolog Mekanisme Homolog, pemberian dosis booster menggunakan jenis vaksin yang sama dengan vaksin primer dosis lengkap (dua dosis vaksinasi terdahulu). Mekanisme Heterolog, pemberian dosis booster menggunakan jenis vaksin berbeda dari vaksin primer dosis lengkap. Juru Bicara Vaksinasi COVID-19 Kementerian Kesehatan dr. Siti Nadia Tarmidzi mengatakan vaksin booster yang digunakan berdasarkan ketersediaan di setiap daerah. "Vaksin yang digunakan untuk dosis booster ini disesuaikan dengan ketersediaan vaksin di masing-masing daerah dengan mengutamakan vaks

Gunung Semeru Kembali Luncurkan Awan Panas Guguran, BPBD Lumajang Imbau Warga Waspada

Gambar
Senin, 28 Februari 2022 (23:30 WIB) Puskom PKKS menginformasikan: Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur kembali mengeluarkan awan panas guguran (APG) pada Senin (28/2/2022) pukul 15.48 WIB. Erupsi ini terekam di seismograf dengan amplitudo maksimal hingga 22 milimeter.  Sedangkan kamera CCTV Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lumajang merekam sekitaran Puncak Jonggring Saloko tertutup kabut.  Kejadian tersebut berlangsung sekitar 18 menit. Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Lumajang Patria Dwi Hastiadi menyebut sampai saat ini belum bisa memastikan arah dan jarak luncuran APG.  Pasalnya, lereng gunung tertutup kabut. Untuk sementara waktu, masyarakat dilarang beraktivitas di dekat sungai Curah Kobokan.  Sebab, sungai itu merupakan lokasi luncuran aliran lahar. "Penyeberangan Curah Kobokan sementara kami tutup dan kami imbau masyarakat menjauhi sungai," kata Patria melalui sambungan telepon, Senin (28/2/2022).  BPBD Lumajang mengimbau agar warga tidak beraktivitas dalam r

Sebanyak 1.271.510 Orang di Jakarta Sudah Dapat Vaksin Booster

Gambar
Senin, 28 Februari 2022 (21:30 WIB) Puskom PKKS menginformasikan: Vaksinasi dosis ketiga atau booster telah diberikan kepada 1.271.510 orang di Jakarta, hingga Senin (28/2/2022). Seperti dilansir data dari corona.jakarta.go.id pada Senin (28/2/2022), jumlah penerima vaksin dosis ketiga booster terdiri dari 1.188.757 orang dari kelompok non tenaga kesehatan, sedangkan 82.753 merupakan kelompok tenaga kesehatan. Dinas Kesehatan DKI Jakarta diketahui juga mempercepat pemberian vaksin booster terhadap lansia dengan jeda minimal tiga bulan, setelah mereka sebelumnya sudah memperoleh vaksinasi dosis kedua. Widyastuti selaku Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, mengungkapkan, Pemprov DKI akan mengikuti penyesuaian aturan yang diterbitkan oleh Kementerian Kesehatan. Vaksin yang diberikan adalah regimen vaksin Covid-19 yang tersedia dan telah mendapatkan Emergency Use Authorization (EUA) dari BPOM serta sesuai dengan rekomendasi dari Indonesian Technical Advisory Group of Immunization (

BMKG: Peringatkan Bencana Hidrometeorologi Usai Gempa Pasaman Barat

Gambar
Senin, 28 Februari 2022 (20:30 WIB) Puskom PKSS menginformasikan: Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperingatkan adanya ancaman lanjutan usai gempa magnitudo 6.2 yang mengguncang Pasaman Barat, Sumatera Barat (Sumbar) Jumat pekan lalu. Ancaman itu yakni adanya potensi bencana hidrometeorologi. "Untuk gempa Insyaallah perkembangannya jauh melandai. Artinya, gempa-gempa susulan yang terjadi semakin melemah menuju kestabilan," kata Kepala BMKG, Dwikorita di rumah dinas Bupati Pasaman Barat, Minggu (28/2/2022). Dwikorita mengatakan, yang perlu diwaspadai saat ini adalah potensi bencana hidro meteorologi berupa potensi banjir ataupun banjir bandang serta longsor mengingat saat ini masih musim penghujan. Dia mengingatkan agar masyarakat yang tinggal di sepanjang aliaran sungai pada lereng Gunung Talamau lebih waspada dan siaga karena potensi tersebut bisa sewaktu-waktu terjadi. "Jadi kewaspadaan masyarakat harus bergeser, tidak lagi soal gempa tapi bencana a

Update Sebaran 25.054 Kasus Baru COVID-19 RI 28 Februari 2022

Gambar
Senin, 28 Februari 2022 (19:30 WIB) Puskom PKSS menginformasikan: Indonesia mencatat sebanyak 25.054 kasus baru COVID-19 , Senin (28/2/2022). Total kasus aktif kini sebanyak 554.698. DKI menyumbang jumlah kasus terbanyak dengan total 7.300. Disusul oleh Jawa Barat dengan total 3.745 kasus, kemudian Jawa Tengah dengan total 2.905 kasus. Detail perkembangan virus Corona, Senin (28/2): Pasien positif bertambah 25.054 menjadi 5.564.448 Pasien sembuh bertambah 43.992 menjadi 4.861.415 Pasien meninggal bertambah 262 menjadi 148.335 Tercatat sebanyak 276.215 spesimen diperiksa hari ini di seluruh Indonesia, sedangkan jumlah suspek sebanyak 12.782. Berikut sebaran Corona di Indonesia, Senin (28/2): DKI Jakarta: 7.300 kasus Jawa Barat: 3.745 kasus Jawa Tengah: 2.905 kasus Jawa Timur: 2.233 kasus DI Yogyakarta: 1.253 kasus Kalimantan Timur: 1.068 kasus Banten: 1.058 kasus Sumatera Utara: 906 kasus Riau: 515 kasus Sulawesi Selatan: 449 kasus Lampung: 420 kasus Kalimantan Utara: 346 kasus Kepulaua

Mulai 1 Maret, Karantina Pelaku Perjalanan Luar Negeri Hanya Tiga Hari

Gambar
Senin, 28 Februari 2022 (17:10 WIB) Puskom PKSS menginformasikan: Kebijakan karantina selama tiga hari bagi pelaku perjalanan luar negeri (PPLN) bakal diterapkan pemerintah mulai 1 Maret 2022. Aturan tersebut berlaku bagi yang sudah mendapatkan vaksinasi lengkap dan booster (penguat). Hal itu disampaikan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi sekaligus Koordinator PPKM Jawa Bali Luhut Binsar Pandjaitan, Minggu (27/2/2022). "Karantina tiga hari bagi PPLN yang sudah vaksinasi lengkap dan juga booster," ujar Menko Luhut. Ia mengungkapkan bahwa berdasarkan data yang pemerintah peroleh, kasus harian per populasi Indonesia sebenarnya lebih rendah dari negara-negara yang sudah tidak lagi memberlakukan karantina. Demikian kami informasikan, terima kasih. Sumber: SuaraRiau.id

Suplai Listrik ke Madura Terganggu Selama 5 Hari Kedepan, PLN Minta Maaf

Gambar
Senin, 28 Februari 2022 (16:07 WIB) Puskom PKSS menginformasikan: Suplai listrik ke wilayah Madura, Jawa Timur dipastikan terganggu selama lima hari. Hal ini imbas gangguan penghantar 150 kV Ujung - Bangkalan. Gangguan suplai listrik ke wilayah Madura tersebut terjadi sejak Minggu (27/2/2022) mengakibatkan padam meliputi Bangkalan, Pamekasan, Sampang hingga Sumenep. Gangguan listrik juga menyebabkan kehilangan beban sebesar 73,35 MW. Manager PLN UP3 Pamekasan, M Farqi Faris, Senin (28/2/2022) mengatakan, Tim PLN mengupayakan agar pasokan aliran listrik segera normal kembali, khususnya setelah sempat terjadi gangguan aliran listrik ke sebagian pelanggan di Madura. Selain itu, lanjut dia, kondisi tersebut juga memaksa PLN melakukan pemadaman secara bergilir di beberapa titik wilayah Madura. “Dari 18 penyulang terdampak, 9 penyulang di antaranya sudah menyala. Sisa 9 lagi yang menyuplai ke 190.784 pelanggan,” ungkapnya. “Dalam jangka waktu 5 hari kedepan, sistem akan kembali normal sec

Laporan Aktivitas Gunung Merapi & Kondisi Unit Kerja BRI Pada Senin, 28 Februari 2022

Gambar
Senin, 28 Februari 2022 (13:50 WIB) Puskom PKSS menginformasikan: Dirangkum dari Badan Magma Indonesia pada Senin (28/2/2022), Gunung api terlihat jelas hingga tertutup Kabut 0-III. Asap kawah tidak teramati. Cuaca berawan hingga mendung, angin lemah ke arah timur.  Dari faktor klimatologi:  Cuaca berawan hingga mendung, angin lemah ke arah timur. Suhu udara sekitar 14-21°C. Kelembaban 69-90%. Tekanan udara 566-716 mmHg. Pengamatan Kegempaan: 25 kali gempa Guguran dengan amplitudo 3-20 mm dan lama gempa 21-117 detik. Kondisi Unit Kerja BRI di Sekitar Merapi Bapak Sumarno (Chief Security PKSS Cab Yogyakarta) melaporkan kondisi Unit Kerja BRI khususnya yang berada dekat dengan puncak merapi (radius 8 s/d 15 km) masih terpantau aman kondusif. Berdasarkan hasil monitoring unit kerja pada Senin (28/2/2022), aktivitas penjagaan dan juga transaksi pada mesin ATM masih berjalan normal. Aktivitas layanan perbankan unit kerja juga di laporkan nihil dengan kondisi cuaca cerah berawan. Berikut Ka

Macet di Puncak Saat Akhir Pekan: Pengendara Terjebak hingga 12 Jam

Gambar
Senin, 28 Februari 2022 (11:30 WIB) Puskom PKSS menginformasikan: Kemacetan terjadi di jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, saat akhir pekan kemarin. Pemobil dan pemotor terjebak macet sejak siang hingga tengah malam. Pada akhir pekan kemarin, memang banyak warga yang pergi berlibur ke daerah puncak karena libur panjang Isra Mikraj. Akibatnya mobil dan motor berjubel di sepanjang jalan baik dari arah puncak menuju Jakarta ataupun arah sebaliknya. Mobil Tak Gerak-Mesin Pun Dimatikan Ira warga dari Cianjur yang terjebak kemacetan parah di kawasan Puncak pada Minggu (27/02) menceritakan, dirinya dan keluarga terjebak macet di sekitar Gunung Mas, Puncak. Mobil yang dia dan keluarganya tumpangi sudah tidak bisa melaju sejak pukul 17.00 WIB sore tadi hingga pukul 22.00 WIB . Motor nggak bisa melintas juga, motor naik nggak bisa turun juga nggak bisa udah ke kunci. Dia menyebut arus lalu lintas di kawasan Puncak memang sudah mulai tersendat sejak pukul 10.30 WIB siang. Namun, saat itu kendaraan

Gelombang Tinggi Akan Melanda 3 Wilayah di NTT

Gambar
Senin, 28 Februari 2022 (10:03 WIB) Puskom PKSS menginformasikan: Stasiun Meteorologi Maritim Tenau-Kupang Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengimbau warga pesisir, nelayan, dan operator kapal mewaspadai gelombang tinggi yang berpotensi menghampiri tiga wilayah perairan di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) hingga beberapa hari ke depan. Kepala Stasiun Meteorologi Maritim Tenau-Kupang Syaeful Hadi di Kupang, Senin (28/02) mengatakan bahwa gelombang dengan tinggi 2,5 sampai 3,5 meter berpotensi terjadi di Samudra Hindia selatan Sumba-Sabu, perairan selatan Kupang-Rote, dan Samudra Hindia selatan Kupang-Rote pada 28 Februari sampai 2 Maret. Menurut dia, gelombang dengan tinggi 2,5 sampai 3,5 meter berisiko membahayakan keselamatan pelayaran kapal feri. Syaeful mengatakan bahwa wilayah perairan NTT yang lain diprakirakan menghadapi gelombang dengan ketinggian sedang, antara 1,5 dan 2,5 meter. "Gelombang sedang ini juga perlu diwaspadai karena berisiko tinggi terhad

BPBD: 3.519 Warga Aceh Timur Mengungsi Akibat Banjir, Unit Kerja Kelolaan PKSS Aman

Gambar
Senin, 28 Februari 2022 (09:30 WIB) Puskom PKSS menginformasikan: Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Aceh Timur mencatat ada 3.519 warga dari 1.036 keluarga yang mengungsi akibat banjir. Mereka mengungsi mulai di rumah kerabat hingga masjid yang tidak terdampak banjir. Kepala Pelaksana BPBD Aceh Timur, Ashadi di Aceh Timur , Senin (28/2/2022) mengatakan, titik pengungsian warga antara lain di Desa Alue Mirah, Kecamatan Indra Makmur 140 warga dari 35 keluarga. Berikutnya di Kecamatan Julok, meliputi Desa Julok Tunong 950 warga dari 300 keluarga. Selanjutnya, Desa Paya Bukong 70 warga dari 25 keluarga, Desa Blang Uyok 155 warga dari 60 keluarga. Kecamatan Darul Aman meliputi Gampong Keude 65 warga dari 15 keluarga. Kecamatan Ranto Pereulak meliputi Desa Punting Payong 445 warga dari 112 keluarga, Desa Mata Ie sebanyak 60 warga dari 15 keluarga, Desa Alue Bate 120 warga dari 58 keluarga, Desa Seumali ada 120 warga dari 30 keluarga, dan Desa Seumanah Jaya 180 warga dari

Jadwal Vaksin Booster Jakarta Selatan Hari Ini Senin, 28 Februari 2022, Ada di Dua Lokasi

Gambar
Senin, 28 Februari 2022 (08:05 WIB) Puskom PKSS menginformasikan: Pemerintah Provinsi DKI Jakarta gencar menggelar vaksinasi booster untuk mengantisipasi lonjakan kasus COVID-19 yang semakin meningkat. Vaksinasi booster ini diberikan kepada masyarakat yang sudah memenuhi syarat umum seperti berusia 18 tahun ke atas dan sudah mendapatkan vaksin primer minimal 3 bulan yang lalu serta sudah memiliki e-tiket vaksin booster. Selain itu, pelayanan vaksinasi dosis ketiga ini diberikan kepada seluruh warga baik yang memiliki KTP DKI maupun KTP non DKI.   Warga dengan KTP non DKI dapat melakukan vaksinasi dosis ketiga di fasilitas kesehatan milik Pemprov DKI tanpa harus melampirkan surat keterangan domisili. Berikut lokasi serta jadwal vaksinasi booster di Jakarta Selatan, Senin 28 Februari 2022. 1.Lotte Mart Fatmawati Waktu pelaksanaan : 09.00 WIB sampai dengan selesai 2.Polsek Cilandak Waktu pelaksanaan : 08.00 WIB sampai dengan selesai Saat akan ke sentra vaksinasi untuk melakukan vaksin

Prakiraan Cuaca BMKG di 33 Kota RI Senin 28 Februari 2022: Manado Hujan Ringan, Medan Berawan

Gambar
Senin, 28 Februari 2022 (06:30 WIB) Puskom PKSS menginformasikan: Informasi prakiraan cuaca di seluruh wilayah Indonesia, termasuk 33 kota besar Indonesia disampaikan oleh Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) yang berlaku hari Senin (28/2/2022). Memasuki akhir bulan Februari 2022, sejumlah wilayah di Indonesia kini dilanda hujan, baik intensitas ringan hingga lebat dan petir. Namun, ada pula sejumlah daerah yang mengalami cuaca cerah dan berawan. Berikut ini prakiraan cuaca 33 kota di Indonesia, Senin (28/2/2022) yang telah dirangkum TribunPalu.com dari situs resmi BMKG. 1. Banda Aceh Pagi: Cerah Berawan Siang: Cerah Berawan Malam: Hujan Petir Dini Hari: Berawan 2. Denpasar Pagi: Cerah Berawan Siang: Berawan Malam: Hujan Ringan Dini Hari: Berawan 3. Serang Pagi: Cerah Berawan Siang: Hujan Ringan Malam: Berawan Dini Hari: Hujan Ringan 4. Bengkulu  Pagi: Cerah Berawan Siang: Cerah Berawan Malam: Cerah Berawan Dini Hari: Cerah Berawan 5. Yogyakarta Pagi: Berawan Tebal Siang:

Prakiraan Cuaca Jabodetabek, Senin 28 Februari 2022: Jakarta Pusat Hujan Ringan pada Pagi Hari

Gambar
Senin, 28 Februari 2022 (05:30 WIB) Puskom PKSS menginformasikan: Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyampaikan prakiraan cuaca di DKI Jakarta, Kota Bogor, Depok, Kota Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek), Senin (28/2/2022). Hujan dengan intensitas ringan diperkirakan mengguyur Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Utara, dan Kepulaun Seribu pada pagi hari. Sementara hujan sedang berpotensi terjadi di Bekasi, Kota Bogor, dan Depok pada siang hari. Berikut prakiraan cuaca BMKG di Jabodetabek (28/2/2022): JAKARTA BARAT Pagi: Hujan Ringan Siang: Berawan Malam: Cerah Berawan Dini Hari: Berawan JAKARTA PUSAT Pagi: Hujan Ringan Siang: Berawan Malam: Cerah Berawan Dini Hari: Cerah Berawan JAKARTA SELATAN Pagi: Berawan Siang: Hujan Ringan Malam: Cerah Berawan Dini Hari: Cerah Berawan JAKARTA TIMUR Pagi: Berawan Siang: Hujan Ringan Malam: Cerah Berawan Dini Hari: Cerah Berawan JAKARTA UTARA Pagi: Hujan Ringan Siang: Berawan Malam: Cerah Berawan Dini Hari: Berawan KEPULAUAN SERI

Jadwal Vaksin Booster Semarang Senin 28 Februari 2022: Tempat, Jam, Kuota, dan Syaratnya

Gambar
Senin, 28 Februari 2022 (03:55 WIB) Puskom PKSS menginformasikan: Pemerintah pusat tengah menggencarkan program vaksinasi Covid-19 dosis ketiga atau booster ke seluruh lapisan masyarakat. Tujuan diberikannya vaksin booster adalah untuk menambah imunitas masyarakat Indonesia terhadap varian baru, seperti Omicron. Di Kota Semarang, Jawa Tengah, saat ini juga sedang gencar dilakukan pelaksanaan vaksin. Pusat-pusat pelayanan kesehatan pun menyelenggarakan vaksinasi kepada masyarakat umum. Berikut beberapa penyelenggara vaksin di Kota Semarang untuk hari Senin tanggal 28 Februari 2022, mulai dari tempat, jam, kuota, termasuk syarat yang diperlukan untuk vaksin booster: 1. Bhakti Wira Tamtama Jenis vaksin: Astra Zeneca Jam buka: 08.00 Jam tutup: 12.00 Kuota: 100 Dengan pendaftaran melalui website. 2. GBI Crown Palace/Kanaan Jenis vaksin: Astra Zeneca Jam buka: 08.00 Jam tutup: 11.00 Kuota: 300   Keterangan: Sudah 3 bulan dari vaksin ke-2 FC KTP/KK Kartu vaksin ke-2 Dengan pendaftaran melalui

Banjir Rendam Kampung Aur Medan

Gambar
Senin, 28 Februari 2022 (01:30 WIB) Puskom PKSS menginformasikan:  Banjir melanda sejumlah wilayah di Kampung Aur, Medan, Sumatera Utara. Ketinggian banjir mencapai 2 meter. "Sekitar 2 meter," kata seorang warga Kampung Aur bernama Henry, kepada wartawan, Minggu (27/2/2022). Henry mengatakan barang-barang milik warga yang berada di lokasi sudah dipindahkan ke tempat yang lebih tinggi. Hal ini, kata Henry, karena air sudah hampir masuk ke dalam rumah warga. "Di bagian bawah ketinggian air sudah hampir setinggi rumah," ujarnya. Banjir ini terjadi karena luapan air dari sungai yang ada di sekitar wilayah Kampung Aur. Saat ini, hujan juga terus terjadi di seluruh wilayah Kota Medan. Henry mengatakan warga harus naik ke lantai 2 rumah untuk menghindari banjir. Bagi warga yang rumahnya tidak 2 lantai, harus mengungsi ke tempat yang lebih tinggi. "Mengungsi di pos IPK," ucap Henry. Banjir juga terjadi di sejumlah wilayah Kota Medan. Salah satu wilayah yang ikut t

Macet Parah di Puncak, Lalin dari Cianjur Dialihkan ke Jonggol-Sukabumi

Gambar
Minggu, 27 Februari 2022 (23:18 WIB) Puskom PKSS menginformasikan:  Kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat, mengalami kemacetan parah hingga malam ini. Imbasnya arus lalu lintas (lalin) jalur puncak dari arah Cianjur pun ditutup sementara dan dialihkan ke jalur alternatif Jonggol dan Sukabumi. Kasat lantas Polres Cianjur AKP Mangku Anom mengatakan penutupan dilakukan lantaran kemacetan parah di jalur Puncak. Arus kendaraan menuju Jakarta masih belum bisa bergerak akibat lonjakan volume kendaraan. "Kita antisipasi bertambah parahnya penumpukan kendaraan di jalur Puncak, makanya dilakukan penutupan arus sejak pukul 18.00 WIB," kata Anom dikutip dari detikJabar, MInggu (20/2/2022), pukul 22.45 WIB. Menurutnya, arus kendaraan menuju Jakarta dan sekitarnya dialihkan ke jalur alternatif Jonggol dan Sukabumi. "Arus dialihkan sementara ke jalur alternatif, petugas disiagakan untuk mengarahkan para pengendara," ucapnya. Anom mengaku belum bisa memastikan kapan jalur kembali dibuk

Percepat Jarak Vaksinasi, Berikut Aturan Lengkap Vaksinasi Booster

Gambar
Minggu, 27 Februari 2022 (23:30 WIB) Puskom PKSS menginformasikan:  Pemerintah mengeluarkan aturan terbaru terkait jarak pemberian vaksinasi booster bagi lansia hingga masyarakat umum.  Aturan tersebut merupakan tindak lanjut dari komitmen pemerintah untuk terus menggenjot pemberian vaksinasi booster sejak Februari.  Hingga Minggu (27/2/2022) pukul 12.00 WIB, Kemenkes mencatat, sebanyak 190.672.557 masyarakat Indonesia telah mendapat vaksinasi dosis pertama atau 91,55 persen. Sementara itu, penerima vaksinasi dosis kedua mencapai 69.04 persen atau 143.776.623 dosis. Kendati demikian, capaian realisasi vaksinasi booster yang telah dilakukan pemerintah baru menyentuh angka 9.809.784 dosis atau 4,71 persen dari total sasaran vaksinasi.  Adapun sasaran vaksinasi sebanyak yang telah ditetapkan adalah 208.265.720 dosis. Berikut aturan lengkap pemberian vaksinasi booster: Vaksinasi booster bagi lansia Kemenkes resmi menerbitkan aturan baru terkait pemberian vaksinasi booster bagi lansia. Pera

PPLN Karantina 3 Hari Mulai 1 Maret, Bebas Masuk Bali Mulai 14 Maret

Gambar
Minggu, 27 Februari 2022 (21:00 WIB) Puskom PKSS menginformasikan: Pemerintah memberlakukan karantina selama tiga hari bagi seluruh pelaku perjalanan luar negeri (PPLN) yang masuk ke Indonesia mulai Selasa (1/3) lusa. Pemerintah juga melakukan uji coba PPLN bebas masuk Bali tanpa karantina mulai 14 Maret 2022. Menko Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan menyatakan keputusan itu diambil berdasarkan masukan dari para pakar dan menganalisis pelbagai data soal Covid-19 di Indonesia. Meski demikian pemerintah mensyaratkan PPLN itu harus melakukan vaksinasi Covid-19 lengkap dan booster. "Pada 1 Maret mendatang pemerintah akan memberlakukan karantina 3 hari bagi PPLN yang sudah vaksinasi lengkap dan booster," kata Luhut dalam konferensi persnya, Minggu (27/2). Luhut juga mengatur alur masuknya PPLN itu ketika hendak menjalani karantina selama tiga hari. Di antaranya mereka harus menunjukkan pembayaran booking hotel selama 4 hari dan menunjukkan sudah melakukan booster vaksin

PPKM Luar Jawa-Bali Diperpanjang hingga 14 Maret, Daerah Naik Level 3

Gambar
Minggu, 27 Februari 2022 (20:15 WIB) Puskom PKSS menginformasikan: Pemerintah kembali memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) selama dua pekan hingga 14 Maret di luar Jawa-Bali guna mencegah penyebaran Covid-19. Hal itu disampaikan Koordinator PPKM luar Jawa-Bali sekaligus Menteri Koordinator Perekonomian, Airlangga Hartarto. Bersamaan dengan perpanjangan itu, Airlangga mencatat jumlah wilayah PPKM Level III naik menjadi 320 dari semula 118 di tingkat kabupaten/kota. "Perpanjangan dilakukan antara 1-14 Maret di luar Jawa Bali. PPKM level III meningkat menjadi 320 kabupaten/kota," kata Airlangga dalam jumpa pers di kanal YouTube Sekretariat Presiden, Minggu (27/2). Airlangga menjelaskan bahwa asesmen penetapan PPKM di sejumlah wilayah diukur berdasarkan sejumlah aspek, antara lain laju kasus harian Covid-19 hingga tingkat vaksinasi. Sementara, dari 34 provinsi, dia menyebut tiga wilayah masih mencatat penambahan jumlah kasus yang tinggi. Masing-masing

Update Sebaran 34.976 Kasus COVID-19 RI 27 Februari 2022

Gambar
Minggu, 27 Februari 2022 (19:30 WIB) Puskom PKSS menginformasikan:  Indonesia mencatat sebanyak 34.976 kasus baru COVID-19 , Minggu (27/2/2022). Total kasus aktif kini sebanyak 573.898. Jawa Barat kini menyumbang jumlah kasus terbanyak dengan total 6.458. Disusul oleh Jawa Tengah dengan total 4.540 kasus, kemudian Jawa Timur dengan total 3.957 kasus. Detail perkembangan Corona di Indonesia hari ini adalah sebagai berikut: Kasus baru tambah 34.976, total kasus menjadi 5.539.394 Kasus sembuh tambah 39.384, total sembuh menjadi 4.817.423 Kasus meninggal tambah 229, total meninggal menjadi 148.073 Jumlah kasus aktif tercatat sebanyak 573.898, spesimen yang diperiksa sebanyak 370.612, dan suspek yang diamati sebanyak 18.673. Berikut sebaran Corona di Indonesia, Minggu (27/2): Jawa Barat: 6.458 kasus Jawa Tengah: 4.540 kasus DKI Jakarta: 3.957 kasus Jawa Timur: 3.957 kasus DI Yogyakarta: 3.861 kasus Banten: 1.940 kasus Sumatera Utara: 1.940 kasus Kalimantan Timur: 1.528 kasus Sulawesi Selata

Aceh Tamiang Diguyur Hujan Deras, Sejumlah Kampung Terendam Banjir, Unit Kerja Kelolaan PKSS Aman

Gambar
Minggu, 27 Februari 2022 (17:10 WIB) Puskom PKSS menginformasikan:  Sejumlah kampung di Aceh Tamiang terendam banjir. Hal ini diakibatkan hujan deras yang terjadi dalam tiga hari terakhir. Kampung terparah yang dilanda banjir berada di pesisir Kecamatan Bendahara. Selain rumah warga, ruas jalan dan areal perkebunan petani juga terendam. Kondisi banjir diperparah oleh tanggul lama jebol namun hingga kini belum diperbaiki. Camat Bendahara, Kabupaten Aceh Tamiang Fakhrurrazi Syamsuyar mengatakan, kondisi setelah hujan deras tiga hari terakhir membuat sejumlah kampung terendam banjir kembali. Saat ini ada tiga kampung sudah mulai tergenang banjir luapan sungai Aceh Tamiang, yaitu Kampung Marlempang, Teluk Halban dan Rantau Pakam . Ia mengaku, debit sugai Aceh Tamiang mulai terpantau meluap pada Minggu (27/02) dini hari. Kedalaman air sekitar 10-15 centimeter. Pihaknya bersama perangkat kampung terus memantau ketinggian air secara berkala. "Sejauh ini masyarakat masih bertahan di rumah

PVMBG: Waspada Potensi Gerakan Tanah Pascagempa Pasaman Barat

Gambar
Minggu, 27 Februari 2022 (15:50 WIB) Puskom PKSS menginformasikan:  Gempa bumi bermagnitudo 6,2 mengguncang Pasaman Barat, Sumatera Barat, pada Jumat (25/2/2022). Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) di Bandung meminta masyarakat tetap mewaspadai dampak yang muncul usai gempa tersebut. Kepala PVMBG Andiani melalui keterangan tertulisnya mengatakan, kejadian gempa bumi ini berpotensi mengakibatkan terjadinya bahaya ikutan berupa retakan tanah, penurunan tanah, dan gerakan tanah. Oleh karena itu penduduk agar waspada dengan gejala tersebut. Andiani menuturkan, mengingat akan kekuatan gempa bumi M 6,2 dan berkedalaman sangat dangkal, sangat memungkinkan terjadinya kerusakan pada rumah rumah penduduk, terutama untuk rumah rumah sederhana tidak tahan guncangan gempa bumi. Selain itu kemungkinan terjadi bencana gempa bumi ikutan seperti tanah longsor pada tebing tebing yang terjal, retakan tanah di daerah pedataran yang disusun oleh tanah yang lunak seperti aluvium dan e

Harga Emas Pegadaian Lebih Murah per 27 Februari 2022, Ini Daftarnya

Gambar
Minggu, 27 Februari 2022 (14:03 WIB) Puskom PKSS menginformasikan:  Harga emas yang dijual PT Pegadaian kompak turun pada hari ini. Harga Emas di Pegadaian lebih murah untuk semua jenis Emas dibandingkan sehari sebelumnya. Pegadaian menjual berbagai jenis emas seperti Antam, Batik, UBS dan Retro. Melansir laman resmi Pegadaian, Minggu (27/2/2022), harga emas pegadaian 24 karat Antam ukuran kecil 0,5 dilego Rp 557.000 gram. Kemudian harga emas Antam Retro 0,5 gram dijual Rp 523.000 Produk emas antam dan UBS selain ada di pegadaian, juga tersedia di toko emas, butik masing-masing perusahaan. Dijual secara online maupun offline. Harga Emas setiap harinya menyesuaikan dengan harga pasar emas dunia dan lokal. Rincian harga Emas 24 karat di pegadaian bisa dilihat melalui situs resmi https://www.pegadaian.co.id/ . Berikut rangkuman harga Emas Pegadaian pada Minggu 27 Februari 2022 : Harga Emas Antam 0,5 gram = Rp 557.000 1 gram = Rp 1.008.000 2 gram = Rp 1.953.000 3 gram = Rp 2.903.000 5 gram

BMKG Minta Masyarakat NTT Waspadai Angin Kencang Dampak Siklon Tropis Anika

Gambar
Minggu, 27 Februari 2022 (11:13 WIB) Puskom PKSS menginformasikan:  Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengimbau agar masyarakat Nusa Tenggara Timur (NTT) mewaspadai potensi angin kencang akibat Siklon Tropis Anika di wilayah Australia. Kepala Stasiun Meteorologi El Tari Kupang Agung Sudiono Abadi mengatakan, Siklon Tropis Anika terpantau muncul di sebelah Barat Laut Australia dan bergerak ke arah Selatan dan Tenggara serta semakin menjauh dari Indonesia. Tapi keberadaan siklon ini berdampak mempengaruhi pola cuaca di wilayah NTT yaitu meningkatnya kecepatan angin yang perlu diwaspadai. Akibatnya, hujan intensitas ringan hingga lebat yang terjadi secara sporadis dan dapat disertai petir. Agung mengimbau masyarakat agar lebih mewaspadai potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat di sejumlah daerah di NTT antara lain Kota Kupang, Kabupaten Kupang, Timor Tengah Selatan, Timor Tengah Utara, Belu, Malaka, Rote Ndao, Sabu, Manggarai Barat, Manggarai, Manggarai Timu

Libur Panjang, Ganjil Genap di Kawasan Lembang Diberlakukan 3 Hari

Gambar
Minggu, 27 Februari 2022 (10:05 WIB) Puskom PKSS menginformasikan:  Satuan Lalu Lintas Polres Cimahi memberlakukan aturan ganjil genap di jalur wisata Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Pemberlakuan ganjil genap ini diberlakukan tiga hari sejak Sabtu (26/2/2022) hingga Senin (28/2/2022). Kapolres Cimahi Ajun Komisaris Besar Imron Ermawan menuturkan, ganjil genap tersebut dilakukan untuk mengantisipasi lonjakan wisatawan yang akan berlibur ke objek wisata di Lembang pada libur panjang akhir pekan ini. Ganjil genap seperti yang sudah dilakukan setiap akhir pekan akan kembali diterapkan saat libur panjang mulai Sabtu, Minggu, hingga Senin nanti.. Menurut Imron, pelaksanaan ganjil genap selama beberapa pekan terakhir efektif untuk menekan lonjakan volume kendaraan wisatawan yang hendak berwisata ke Lembang hingga 50 persen. Adapun aturan ganjil genap ini memberikan sanksi putar balik bagi kendaraan wisatawan yang terjaring memasuki kawasan Lembang tidak sesuai dengan tanggal pelaksanaan. Ap

Laporan Aktivitas Gunung Merapi & Kondisi Unit Kerja BRI Pada Minggu, 27 Februari 2022

Gambar
Minggu, 27 Februari 2022 (09:35 WIB) Puskom PKSS menginformasikan:  Dirangkum dari Badan Magma Indonesia pada Minggu (27/2/2022), Gunung api terlihat jelas hingga tertutup Kabut 0-II. Asap kawah tidak teramati. Cuaca cerah hingga berawan, angin lemah ke arah barat. Dari faktor klimatologi:  Cuaca cerah hingga berawan, angin lemah ke arah barat. Suhu udara sekitar 14-19°C. Kelembaban 65-87%. Tekanan udara 569-687 mmHg. Pengamatan Kegempaan: 34 kali gempa Guguran dengan amplitudo 3-25 mm dan lama gempa 20.2-204.2 detik. Kondisi Unit Kerja BRI di Sekitar Merapi Bapak Sumarno (Chief Security PKSS Cab Yogyakarta) melaporkan kondisi Unit Kerja BRI khususnya yang berada dekat dengan puncak merapi (radius 8 s/d 15 km) masih terpantau aman kondusif. Berdasarkan hasil monitoring unit kerja pada Minggu (27/2/2022), aktivitas penjagaan dan juga transaksi pada mesin ATM masih berjalan normal. Aktivitas layanan perbankan unit kerja juga di laporkan nihil dengan kondisi cuaca cerah berawan. Berikut

Gempa M 4,7 Terjadi di Sanana Maluku Utara, Unit Kerja Kelolaan PKSS Aman

Gambar
Minggu, 27 Februari 2022 (08:15 WIB) Puskom PKSS menginformasikan:  Gempa bumi magnitudo (M) 4,7 terjadi di Sanana, Maluku Utara. Pusat gempa berada di laut. BMKG melalui akun Twitter resminya, Minggu (27/02/2022) menginformasikan, pusat gempa berada di laut 58 km selatan Sanana. Gempa terjadi pada pukul 04.55 WIB. Gempa ada pada kedalaman 10 kilometer. Titik koordinat gempa ada pada 2,55 lintang selatan dan 126,15 bujur timur. Gempa dirasakan pada skala MMI III di Sanana. Pada skala ini gempa dirasakan dirasakan nyata dalam rumah dan terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu. Belum ada informasi kerusakan akibat gempa ini. Begitu pula belum ada informasi mengenai ada-tidaknya korban jiwa. Kondisi Unit Kerja Kelolaan PKSS Hasil koordinasi Tim Puskom PKSS dengan Bapak Bayu E.L Noor (BM PKSS Cabang Ternate) pada Minggu pagi (27/02), tidak ada dampak pada unit kerja sampai pada saat ini terkait gempa tersebut. Bapak Bayu menginformasikan, hasil monitoring terakhir unit kerja pada Min

Waspada Potensi Hujan Disertai Petir di Jaksel-Jakbar-Jaktim Siang Ini

Gambar
Minggu, 27 Februari 2022 (06:00 WIB) Puskom PKSS Menginformasikan:  Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan prakiraan cuaca di Jakarta hari ini. BMKG meminta warga untuk waspada potensi hujan disertai petir di Jakbar, Jaksel dan Jaktim siang ini. Waspada potensi hujan disertai kilat/petir di wilayah Jaksel, Jabar dan Jaktim siang dan sore hari, serta Kepulauan Seribu pada dini hari," tulis BMKG melalui laman resminya, Minggu (27/2/2022). Berikut prakiraan cuaca di DKI Jakarta hari ini: Pagi - Jakarta Barat: Cerah Berawan - Jakarta Pusat: Cerah Berawan - Jakarta Selatan: Cerah Berawan - Jakarta Timur: Cerah Berawan - Jakarta Utara: Cerah Berawan - Kepulauan Seribu: Hujan Ringan Siang - Jakarta Barat: Hujan Ringan - Jakarta Pusat: Hujan Ringan - Jakarta Selatan: Hujan Ringan - Jakarta Timur: Hujan Ringan - Jakarta Utara: Hujan Ringan - Kepulauan Seribu: Cerah Berawan Malam - Jakarta Barat: Cerah Berawan - Jakarta Pusat: Cerah Berawan - Jakarta Selatan: Cerah

Peringatan Dini BMKG Minggu, 27 Februari 2022: Waspada Cuaca Ekstrem di 28 Wilayah Indonesia

Gambar
Minggu, 27 Februari 2022 (05:35 WIB) Puskom PKSS menginformasikan:  Berikut peringatan dini cuaca ekstrem untuk 28 wilayah di Indonesia pada Minggu, 27 Februari 2022. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis peringatan dini cuaca ekstrem yang terjadi di 28 wilayah. BMKG memprediksi 25 wilayah di Indonesia berpotensi hujan lebat disertai petir dan angin kencang. Sementara itu, satu wilayah lainnya diprediksi berpotensi turun hujan disertai petir sampai angin kencang. Simak peringatan dini cuaca ekstrem Minggu, 27 Februari 2022, dikutip dari web.meteo.bmkg.go.id: • Sulawesi Barat • Sulawesi Selatan Wilayah Berpotensi Hujan Disertai Kilat/Petir dan Angin Kencang: • DKI Jakarta Wilayah Berpotensi Hujan Lebat Disertai Kilat/Petir dan Angin Kencang: • Aceh • Sumatera Utara • Sumatera Barat • Riau • Jambi • Sumatera Selatan • Lampung • Banten • Jawa Barat • Jawa Tengah • Yogyakarta • Jawa Timur • Bali • Nusa Tenggara Barat • Nusa Tenggara Timur • Kalimantan Tengah • Kalima

Polda Metro Jaya Patroli Besar-besaran, Kapolda: Pastikan Warga Aman-Nyaman

Gambar
Minggu, 27 Februari 2022 (00:30 WIB) Puskom PKSS menginformasikan:  Polda Metro Jaya melakukan patroli besar-besaran di setiap titik wilayah DKI Jakarta pada malam ini. Hal tersebut dilakukan dalam rangka menghadirkan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat. "Pembenahan ini akan terus berlanjut, temuan-temuan lapangan akan terus kita perbaiki baik perlengkapan perorangan, perlengkapan utama kegiatan, metedologi patroli yang terus kita sempurnakan sistem pendukung akan kita perbaiki dan juga koordinasi internal juga eksternal untuk mewujudkan the dream team dalam rangka menghadirkan Jakarta yang aman dan nyaman," ujar Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran saat ditemui di Monas, Sabtu (26/2/2022). Fadil juga mengatakan bahwa selain mendukung pemerintah DKI dalam rangka percepatan vaksinasi, pihaknya juga ingin memastikan tindak kejahatan di DKI Jakarta dapat diantisipasi. "Dengan menghadirkan sekitar 300 personil setiap malamnya di wilayah DKI Jakarta dan aglomerasi tim pa

Update Covid-19 di Aceh, Sumut, Sumbar, Riau, Kepri, Jambi, dan Bengkulu 26 Februari 2022

Gambar
Sabtu, 26 Februari 2022 (23:30 WIB) Puskom PKSS Menginformasikan:  Pemerintah kembali memperbarui data kasus Covid-19 di Indonesia.  Berdasarkan data dalam 24 jam terakhir Sabtu (26/2/2022) pukul 12.00 WIB, jumlah kasus secara nasional masih bertambah sejak kasus pasien pertama terinfeksi virus corona diumumkan pada 2 Maret 2020. Jumlah kasus positif dikonfirmasi berdasarkan pemeriksaan dengan metode polymerase chain reaction (PCR). Berikut ini, jumlah kasus Covid-19 hingga hari ini untuk provinsi Aceh, Sumut, Sumbar, Riau, Kepri, Jambi, dan Bengkulu:  - Aceh Positif: 40177 Sembuh: 36819 Meninggal: 2086  - Sumut Positif: 138074 Sembuh: 111565 Meninggal: 2946  - Sumbar Positif: 98521 Sembuh: 90066 Meninggal: 2187  - Riau Positif: 140414 Sembuh: 128166 Meninggal: 4174  - Kepri Positif: 62974 Sembuh: 54294 Meninggal: 1772  - Jambi Positif: 33650 Sembuh: 29994 Meninggal: 798  - Bengkulu Positif: 26841 Sembuh: 23050 Meninggal: 479 Demiian informasi yang bisa kami berikan, terima kasih Sumbe